Kelebihan WA Mod yang Perlu Diketahui, Berikut Daftarnya
KABAR PATIMBAN - WhatsApp Mod banyak yang menyukainnya karena memiliki segudang fitur. Adapun kelebihan WA Mod ini sangat beragam sesuai dengan kebutuhan penggunaannya.
Berbeda dengan WhatsApp versi original, kelebihan WA Mod Anda bisa melihatnya dari segi tampilan maupun kelengkapan fiturnya. Fitur yang lengkap menjadi kelebihan WA Mod, tidak heran apk ini memiliki peminaat yang cukup banyak.
Aplikasi WhatsApp Mod sangat beragam, ada yang menawarkan versi gratis ada juga yang menawarkan versi trial ataupun berbayar. Kini banyak developer yang mengembangkan WhatsApp Mod untuk beragam keperluan komunikasi maupun bisnis.
Tidak seperti WA asli, versi modifan ini memiliki pilihan fitur menarik yang tidak terdapat pada versi original. Nah, di bawah ini terdapat macam-macam WA Mod yang bisa Anda gunakan.
Daftar Aplikasi WA Mod dan Kelebihannya
Banyak sekali macam-macam WhatsApp Modifikasi apk saat ini. Namun, di bawah ini ada lima daftar dan kelebihan WA Mod apk yang memiliki banyak penggunanya.
1. Yo WhatsApp
Yo WhatsApp merupakan salah satu WA Mod yang banyak penggunanya, hal ini karena banyak memiliki fitur menarik. Aplikasi WA Mod Yo WhatsApp juga menawarkan fitur-fitur yang cukup keren dan lengkap yang bisa untuk berbagai keperluan.
Kelebihan WA Mod ini seperti dapat menyembunyikan status typing, anti hapus pesan, bisa mengganti tema, kirim video dengan ukuran besar, bisa tambahkan anggota grup capai 256 orang hingga bisa melihat status yang telah terhapus.
2. GB WhatsApp
Selain Yo WA, selanjutnya ada GB WhatsApp yang merupakan apk WA Mod yang sudah paket komplit. Namun, bagi Anda yang ingin mengunduhnya Anda bisa langsung ke situs resminya.
Kelebihan WA Mod yakni selalu mengupdate apk apabila ada pembaharuan sistem WhatsApp sehingga cukup aman menggunakannya. Sedangkan kelebihan fitur yang tersemat yakni bisa multi akun WhatsApp, app lock, menyediakan thema ribuan, hingga bisa jadwal pengiriman pesan.
3. FM WhatsApp
FM WhatsApp merupakan aplikasi WA hasil modifan dengan menawarkan fitur tambahan yang cukup menarik yang bisa digunakan. FM WA ini menjadi WA Mod yang paling banyak digunakan pengguna.
Adapun kelebihan WA Mod tersebut yakni anti hapus pesan, pesan video dengan durasi panjang, dapat melihat status teman walaupun tidak mengetahui pemiliknya hingga dapat mengirim file ukuran 1 GB.
4. Fouad WhatsApp
Aplikasi WA Mod selanjutnya yakni Fouad Mods, masih dalam satu naungan dengan FM WA dan memiliki fitur apk yang hampir mirip dengan Yo WhatsApp.
Kelebihan WA Mod dengan fitur yang ada di dalamnya yakni hidden chat, sembunyikan centang dua, anti banned, relatif stabil, mengganti warna text, dan lain-lain.
5. OG WhatsApp
OG WhatsApp merupakan apk WA Mod yang berguna untuk memfilter voice call ataupun video call, cocok bagi yang hobi VC-an. Kelebihan WA Mod dari segi fiturnya yakni dapat mengirim foto ataupun video dengan resolusi original.
Selain itu, OG WhatsApp juga bisa menggunakan multi akun, app locker, anti banned, dan beberapa fitur lainnya. Fitur OG WhatsApp tersebut bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi pengguna.
Kesimpulan
Kelebihan WA Mod paling banyak yakni pada kelengkapan fiturnya yang tidak terdapat pada WhatsApp versi original.
Selain kelebihan, ada beberapa kekurangan menggunakan WA Mod tersebut diantaranya seperti rawan banned, mudah error, keamanan privasi yang minim, hingga mudah tersisipi malware.(*)
Editor: Tim Kabar Patimban 01