Tips Sebelum Beli Domain dan Hosting
KABAR PATIMBAN - Peranan teknologi informasi dalam dunia bisnis sangat terasa, salah satunya adanya website. Mempersiapkan website menjadi keharusan saat ini, tak heran banyak sekali orang berbondong-bondong membuatnya.
Dalam website terdapat domain dan hosting yang sangat penting dan keduanya termasuk ke dalam komponen inti. Maka dari itu, sebelum membuat website alangkah baiknya mempersiapkan keduanya terlebih dahulu.
Saat ini banyak sekali layanan hosting dan domain di Indonesia, tapi pastikan untuk mencari layanan terbaik. Layanan hosting dengan memiliki produk dan layanan terbaik akan memberikan efek yang baik juga pada website yang kita bangun.
Sangat penting sekali mencari layanan hosting memperhatikan seperti spek, harga, dan metode bayar yang terdapat pada layanan tersebut. Dengan begitu, Anda akan dengan mudah membuat website tanpa ribet.
Nah, bagi Anda yang ingin membuat website perlu sekali memperhatikan hal-hal berikut, di antaranya:
Membuat Nama Domain
Buatlah nama domain yang unik dan tidak pasaran, sehingga mudah diingat dan belum dipakai orang lain. Bisa juga memakai nama merk yang Anda miliki, atau menggunakan nama lengkap Anda.
Setelah membuat nama yang sesuai keinginan, pilihlah ekstensi yang cocok untuk website Anda. Biasanya yang banyak yakni .com, .co.id, .id, dan .net, tapi bisa juga menggunakan Ekstensi lain yang Anda suka.
Mencari Layanan Hosting
Setelah beli domain, layanan hosting Indonesia juga sangat banyak, tapi Anda harus mencari layanan hosting yang mempunyai legalitas dan juga badana hukum. Bisa search di mesin pencari Google.
Kemudian, bandingkan layanan hosting satu dengan yang lainnya mulai dari spek, harga, hingga metode bayar. Apabila sudah sesuai keinginan, maka Anda bisa langsung melakukan Registrasi dan CheckOut.
Cara Bayar
Cara bayar atau metode pembayaran yang diberikan juga perlu diperhatikan, biasanya cara bayar yang tidak rumit sangat disukai oleh banyak orang. Maka dari itu, carilah layanan yang memiliki cara bayar yang beragam.
Seperti bukan hanya dengan mengandalkan via transfer rekening saja, sebaiknya Anda memilih layanan yang mendukung beberapa cara lain. Hal ini agar mempermudah proses transaksi pembayaran.
Cari Diskon
Biasanya setiap layanan hosting dan domain pada momen tertentu sering mengadakan program diskon untuk produknya. Program diskon sangat menguntungkan terutama bagi yang memiliki budget minim.
Dengan memanfaatkan diskon tersebut maka pengeluaran budget pembuatan website akan jauh lebih hemat. Meskipun memilih mendapatkan diskon pastikan layanan yang Anda pilih memberikan pelayanan yang baik terutama dari segi speknya.
Akhir Kata
Bagi sebuah perusahaan memiliki website merupakan suatu keharusan, apalagi di era industri 4.0. Untuk yang akan membuat website, di atas merupakan tips penting sebelum memulai membuat website terutama untuk memilih layanan hosting domain.(*)