Cara Kembalikan Akun FF Kena Hack dan Banned

Tabel of Content [View]
cara mengembalikan akun FF kena hack dan banned

KabarPatimban.com - Mungkin Anda akan kesal dan juga sedih apabila akun FF kena hack atau banned.

Namun, jangan khawatir karena ada cara mengembalikan akun FF kena hack atau banned yang bisa Anda coba.

FF sendiri merupakan game besutan Garena, di mana pihaknya memiliki layanan khusus untuk pemain yang mengalami masalah.

Layanan tersebut bernama Garena Player Support, dan layanan ini bukan hanya untuk game FF saja.

Garena Player Support dikhususkan untuk game bersutan Garena mulai dari FF, Call of Duty: Mobile, Speed Drifters hingga Arena of Valor.

Penyebab Akun FF Kena Hack atau Banned

Masalah yang sering dialami pemain yakni kena hack dan juga banned, dan hal tersebut terjadi karena ada penyebabnya.

Biasanya akun FF kena banned yakni terbukti telah melakukan pelanggaran, salah satunya pemain menggunakan tool cheat yang dilarang.

Sedangkan untuk kasus akun FF kena hack biasanya yang sering terjadi penggunaan perangkat oleh beberapa orang.

Cara Menggunakan Garena Help Akun FF Hack atau Banned

Garena Help ini merupakan layanan Garena Player Support yang bisa membantu pemain dalam mengatasi akun yang kena hack maupun banned.

Adapun cara untuk melaporkan akun FF kena hack maupun banned bisa mengikuti panduannya di bawah ini.

1. Masuk ke laman https://garena.co.id/ dan masuk ke menu kontak.

Sebenarnya di sini Garena mempunyai sejumlah jawaban dari setiap masalah yang pemain alami.

Namun, pemain juga bisa menghubungi Admin dengan cara pilih tikel laporan.

2. Pilih tiket, kemudian pilih Game FF.

3. Di bagian kategori pilih akun, kemudian sub kategori pilih akun kena hack atau banned.

4. Masukan ID, Nickname, dan juga deskripsi masalah.

5. Kirim.

Nah, itulah cara mengembalikan akun FF yang terkena hack ataupun banned dengan memanfaatkan Garena Player Support.***